18 Juli 2022 - Product Review
Baume & Mercier Memperkenalkan Warna Baru Pada Koleksi Riviera
Baume & Mercier Riviera adalah salah satu koleksi dengan warisan yang mendalam pada kategori jam tangan dengan integrated bracelet yang sudah ada sejak tahun 1973. Pada tahun 2021 lalu, Baume & Mercier menghidupkan kembali koleksi ikonis ini dengan beberapa variasi warna dan model, yang disambut dengan sangat antusias oleh para pecinta jam tangan.
Salah satu penyebab booming-nya koleksi ini adalah, model jam tangan integrated bracelet merupakan model yang sedang panas dalam beberapa kurun waktu terakhir dan Baume & Mercier berhasil menghadirkannya dengan harga yang terjangkau dengan kualitas yang sangat baik pada sisi desain, material, dan mesin.
Dapatkan penawaran spesial untuk koleksi Baume & Mercier hanya di butik INTime
Karena sukses pada perilisannya tahun lalu, Baume & Mercier kembali lagi di tahun 2022 ini dengan beberapa tambahan warna baru yang lebih segar dan menawan baik pada model untuk wanita dan juga pria.
Beberapa model terbaru ini tetap mengambil pendekatan lembut dan lebih bundar untuk model jam tangan olahraga klasik, dengan transisi yang mulus ke bagian lug terintegrasi yang diturunkan dan tautan tengah yang melengkung.
Seperti model aslinya pada tahun 1973, seri Riviera terbaru ini menampilkan bezel 12 sisi dengan campuran permukaan yang disikat dan dipoles, dengan aksen empat sekrup segi enam. Bagian crown membawa motif sudut dengan bentuk delapan sisi, yang terlihat cukup unik untuk jam tangan klasik.
Formula dial dari Baume & Mercier Riviera secara elemen terlihat sederhana, tetapi mereka berhasil mengeksplornya dengan baik pada model terbaru ini. Jarum dauphine dan indeks yang diterapkan cukup sederhana dan sentuhan karakter klasik hadir dengan penggunaan angka Romawi yang bersih pada jam 12 dan 6.
Pada model wanita, terdapat dua model dengan case stainless steel berukuran 33mm dan 35mm. Pada model 33mm, hadir dengan warna pink sakura dan silver, sementara model 36mm hadir dengan dial biru tua. Ketiga model ini digerakan oleh movement automatic yang memiliki power reserve sampai dengan 38 jam.
Ketiga model baru tersebut sangat manis dengan warna-warna barunya yang menyejukan mata. Pilihan ukuran juga membuat Anda bisa memiliki lebih banyak opsi untuk menyesuaikan dengan ukuran pergelangan tangan. Aktivitas kasual ataupun formal, bisa dijalani bersama ketiga model terbaru ini.
Lalu, mari kita tengok sesuatu yang baru pada koleksi pria. Terdapat dua model yang hadir dengan warna gelap, memperkuat kesan maskulin pada jam tangan sport ini. Model pertama, hadir dengan titanium steel berukuran 42mm. Dial, bezel, dan rubber strap hadir dengan warna abu-abu yang garang, dipermanis dengan sentuhan emas pada jarum jam dan pinggiran bezel.
Model ini ditenagai oleh movement automatic berbasis Sellita SW200 yang memiliki power reserve sampai dengan 38 jam.
Model kedua hadir dalam ukuran yang sama, namun tampil lebih sporty dengan tambahan chronograph dan warna hitam pada keseluruhan jam. Lagi-lagi sentuhan emas pada jarum jam dan pinggiran bezel hadir sempurna untuk menemani warna hitam yang sangat maskulin. Pada bagian dalam case, terdapat movement automatic chronograph berbasis Valjoux 7750 dengan power reserve 48 jam.
Jadi, itu dia beberapa model terbaru yang dihadirkan oleh Baume & Mercier pada koleksi ikonis khas tahun 70-an mereka. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi butik INTime terdekat.
Hubungi Kami